Yth. Seluruh Staf Panitya Solidarity Concert,

Pax et Bonum,

Sehubungan dengan akan diadakannya malam Solidarity Concert 2008 yang akan menampilkan persembahan acara musik dan nyanyi yang akan digabungkan dengan malam penggalangan dana bagi persekolahan katolik keuskupan Surabaya dalam Yayasan Yohanes Gabriel, saya selaku uskup Surabaya melalui surat pengantar ini hendak menyatakan beberapa hal kepada para pendukung dan sponsor acara ini.

Acara Solidarity Concert yang akan menampilkan persembahan musik dan nyanyi gabungan murid2 Kolese Kanisius, Jakarta dan SMAK St. Louis 1, Surabaya sekaligus menandai suatu program Keuskupan Surabaya tahun 2008-2009 (diawali dengan bulan Mei, sembari merayakan hari Pendidikan Nasional 2, Mei), sebagai tahun Pendidikan.           

Dengan dicanangkan sebagai “Tahun Pendidikan bagi Keuskupan Surabaya”, diharapkan seluruh perhatian umat katolik keuskupan Surabaya untuk masalah mendesak untuk mendukung persekolahan katolik keuskupan Surabaya. Yayasan Yohanes Gabriel yang mengelola persekolahan katolik sekitar 150 SDK, SMPK, SMK, SMAK sejak lama mengalami pelbagai masalah, a.l. pendanaan sekolah2 katolik yang “minus” (minus dana gaji guru, pemeliharaan gedung/fasilitas sekolah), kemungkinan penutupan sekolah2, dll. Tentu dalam situasi yang serba “minus” ini, perlu dipertanyakan mutu pendidikan di sekolah2 katolik tsb., dan keberadaan/peran sekolah2 katolik bagi dan dalam masyarakat. Diharapkan dalam tahun ini kita berusaha bersama menyumbangkan pikiran, tenaga, dan bantuan apa saja yang dapat mendukung keberlangsungan persekolahan katolik di Keuskupan Surabaya.

 

 Semoga semua pihak yang merasa prihatin dan ikut solider dengan keprihatinan bagi persekolahan katolik di Keuskupan Surabaya, dipenuhi dengan kemurahan hati untuk berpartisipasi. Terima kasih.

Berkat Tuhan

 

Mgr. Vincentius Sutikno Wisaksono

Uskup Surabaya

 Februari 28, 2008